Remote Server Pengertian dan Fungsi


Assalamualaikum hai teman teman apa kabar. Mudah mudahan sedang sehat dan berada dalam keberkahan. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan materi tentang remote server. Materi ini diperuntukan bagi siswa dalam pelajaran Konsentrasi Keahlian TKJT. Oke langsung saja ke materinya.

  • Pengertian

Seperti pengertian dasarnya remote yaitu kendali jarak jauh sedangkan server adalah alat, device yang memberikan layangan kepada host atau client. Apabila diartikan secara umum remote server adalah teknologi yang memungkinkan client melakukan kendali jarak jauh terhadap server.

Fungsi remote ini bisa dilakukan apabila server sudah memberi hak akses kepada client. Karena apabila tidak maka yang masuk ke server atau device yang meremote bisa dibilang penyusup. Remote server bisa dilakukan apabila device client dan server terhubung dengan internet meskipun keduanya tidak dalam satu jaringan LAN atau Wifi yang sama.

Dengan adanya teknologi remote server maka client bisa mengakses, merubah, mengambil data, atau apapun yang akan dilakukan di server tanpa harus berdekatan dengan lokasi server tersebut.

Istilah remote server sangat akrab sekali di dunia computer biasanya remote server digunakan oleh orang yang berprofesi sebagai backend dan frontend ataupun developer system secara umumnya.

  • Fungsi

Ada banyak sekali fungsi dari fitur teknologi remote server, berikut adalah beberapa fungsi dari remote server.

- Memantau pemakaian sumber daya sebuah jaringan.

- On/off server

- Memperbaiki system jaringan dengan mudah

- Keamanan jaringan lebih bisa dikontrol kapan saja. 

- Mempermudah maintance sistem 

- Mengontrol computer dari jarak jauh

- Membuat perubahan system jaringan menjadi lebih mudah dan bisa dilakukan 

  dengan jarak jauh.

- Menghemat transportasi untuk mengunjungi server

  • Contoh aplikasi remote server

Team viewer

Team viewer adalah aplikasi remote server yang banyak digunakan. Team viewer dipilih karena keamanan yang sangat baik. Download team viewer di bawah ini

download team viewer

Crome remote desktop

Aplikasi crome remote desktop adalah aplikasi remote besutan dari google. Aplikasi ini tersedia dalam add ons google atau bisa langsung diinstal dalam computer. Aplikasi ini memungkinkan smartpone bisa meremote computer server.

Download crome remote desktop

Unified Remote Desktop

Aplikasi ini menyediakan fitur berbayar dan gratis tentunya dengan penawaran yang berbeda dari setiap fitur tersebut. Anda bisa menggunakan aplikasi ini di beberapa system operasi yang sering digunakan. Tampilan dalam aplikasi ini bisa di rubah sesuai dengan keinginan pengguna

Donwload aplikasi unified remote desktop

Ada lebih banyak lagi aplikasi yang bisa dipakai untuk fitur remote server silahkan pilih sesuai dengan sistem operasi yang digunakan. 

Terakhir kali dalam artikel ini saya ucapka terima kasih atas kunjungannya ke blog  ini. mudah mudahan paparan di atas bermanfaat. 


Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Remote Server Pengertian dan Fungsi"

Post a Comment